Sabtu, 26 Juli 2014

Cara Terbaik Mengajar Bahasa Inggris Untuk Remaja

Mengajar Bahasa Inggris memiliki tantangan tersendiri, khususnya jika yang diajarkan adalah sekelompok remaja yang kurang memiliki antusias terhadap kegiatan belajar-mengajar. Respon-respon singkat yang menunjukkan ketidaktertarikan mereka terhadap suatu materi merupakan makanan sehari-hari para pendidik. Oleh sebab itu berikut terdapat beberapa masukan cara terbaik mengajar Bahasa Inggris untuk remaja.
Penggunaan Media Video dalam Pelajaran
Salah satu cara terbaik mengajar Bahasa Inggris untuk remaja adalah menggunakan media pendukung belajar lain di luar daripada buku pelajaran dan ruangan kelas, video. Video sangat mudah diakses karena ia tersedia dalam ragam bentuk, dari yang tradisional yaitu kaset video, DVD serta TV, hingga yang paling modern dan simpel yaitu laptop dan akses internet. Melalui video, dengan panduan guru, pelajar dapat melakukan ragam kegiatan dari Reading, Listening, Speaking, dan Writing dengan menggunakan referensi video wawancara, movie trailer, video music, dan masih banyak lagi.
Penggunaan Teknologi dalam Pelajaran
Selain video dan laptop, terdapat banyak cara lain untuk mengaplikasikan teknologi di dalam pelajaran. Banyak dari remaja sekarang ini sudah sangat ahli mengakses internet. Dengan demikian, guru-guru dapat mendorong remaja untuk menyelesaikan ragam persoalan Bahasa Inggris yang tersedia online. Kini banyak di dapati berbagai soal Bahasa Inggris yang menyenangkan, dari yang berbentuk kuis pertanyaan hingga permainan puzzle. Ada beberapa situs yang juga menyediakan program untuk membuat Teka-Teki Silang, di mana kita tinggal memasukkan pertanyaan serta jawabannya dan program akan menghasilkan TTS kreasi kita sendiri.
Cara terbaik mengajar Bahasa Inggris untuk remaja adalah dengan melibatkan tidak hanya materi yang menarik dan metode pengajaran yang tepat, namun penggunaan teknologi kini merupakan salah satu alat pendukung yang penting dan juga efektif. Setiap harinya, banyak dari anak remaja mengakses internet untuk mencari tahu informasi mengenai idola mereka, film-film terbaru Hollywood, hingga lagu-lagu, yang semua ini mayoritas melibatkan Bahasa Inggris. Jika guru menggunakan kesempatan ini untuk membahas kegiatan keseharian mereka yang melibatkan aktivitas di atas, tentunya akan mudah mendapatkan hasil pembelajaran yang efektif.
source: http://www.ef.co.id/englishfirst/englishstudy/tipsmengajarbahasainggris/cara-terbaik-mengajar-bahasa-inggris-untuk-remaja.aspx 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar